Cara Trading di AGEA (Marketiva) Menggunakan Metatrader 4
Desember 14, 2010
24 Comments
Marketiva menyediakan fasilitas untuk menghubungkan antara streamster Marketiva anda dengan Metatrader 4, fasilitas tersebut diberi nama streamster Bridge. Dengan Streamstear bridge ini anda dapat melakukan trading akun Marketiva anda di Metatrader 4, and juga bisa memasang Expert Advisor sehingga bisa trading secara otomatis. Berikut langkah-langkah untuk setting Streamster bridge tersebut:
- Daftar Marketiva terlebih dahulu disini, jika anda belum memiliki akun Marketiva
- Sebelumnya silahkan download metatrader 4 disini
- Install Metatrader 4 dan buka akun demo
- Download Marketiva Streamster Bridge disini
- Install Marketiva Streamster Bridge
- Pergi ke direktori instalasi, defaultnya terletak di C:\Program Files\Marketiva \Marketiva Streamster Bridge.
- Copy File MarketivaSSBS.ex4 direktori script MT4?s. Misalnya: C:\Program Files\MetaTrader 4\experts\ script.
- jalankan MarketivaSSBSrv.exe(Bridge Server), input parameter yang diperlukan, tampilannya seperti berikut:
- Pilih IP
- Isi port, biasanya terisi secara otomatis
- Isi jumlah Quantity di Marketiva sama dengan 1 lot di Mt4
- Pilih Desk yang akan di bridge ke Mt4
- jalankan Streamster dan pastikan Anda telah mengaktifkan layanan Web API (Settings > Advanced > Enable Web Service API)
- klik tombol “Start” pada streamster bridge untuk memulai Bridge Server.
- jalankan MT4, (login dengan akun demo anda) pasang script pada chart dengan cara “DRAG” MarketivaSSBS skript ke Chart, Masukan Parameter yg diperlukan,
Pada Tab common: Centang “allow live trading”, “allow DLL import, “allown import external expert
Pada tab input: masukkan IP dan port (samakan dengan yang ada stremaster bridge, lalu klik tombol “OK”, kemudian klik “yes” pada setiap kotak dialog yang muncul.
- Sekarang anda bisa memulai trading Marketiva dengan menggunakan Metatrader 4 baik secara manual maupun menggunakan Expert Advisor (EA), segala tindakan anda di Mt4, maka streamster Marketiva akan mengikutinya. Untuk penjelasan lebih detail silahkan baca petunjuknya di file readme.txt pada folder stremaster bridge yang anda download, silahkan mencoba.
Revisi:
Karena sekarang platform AGEA (Marketiva) sudah tersedia platform Mt4, maka panduan ini sudah tidak berlaku untu pemegang akun marketiva dengan modal diatas USD 10, untuk membuat akun mt4 anda di AGEA silahkan baca disini.
Tag: belajar forex, metatrader 4, Tips forex, Trik Forex